Pada tanggal 21-22 April 2016, dua dosen jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang mempresentasikan makalahnya di 2nd International Conference on Education (ICEDU) 2016. Kedua dosen tersebut adalah Dr. Dwi Wulandari, S.E., M.M dan Thomas Soseco, S.E., M.Sc.
ICEDU 2016 dilaksanakan di Pullman Bangkok Hotel G, Bangkok, Thailand, memiliki tema Transforming Today’s Educational Landscape. Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 200 partisipan dari lebih dari 30 negara dengan total 88 artikel dan 7 poster yang dipresentasikan.
ICEDU 2016 menghadirkan keynote speakers Prof. Eugene P. Sheehan (University of Northern Colorado) yang mempresentasikan International Educational Reform: Successes and Challenges, serta Dr. Tamara Yakaboski (University of Northern Colorado) dan Prof. David Kember (University of Tasmania, Australia).
Pada kesempatan tersebut, Dr. Dwi Wulandari, S.E., M.M mempresentasikan makalah yang berjudul Implementation of Learning Simulation Method to Improve Activities and Understanding Capital Market. Sementara Thomas Soseco, S.E., M.Sc. mempresentasikan makalah yang berjudul Empowering Education Sector in Rural Areas.
(TS)
Galeri.